Wednesday, September 14, 2011

Gunung Gede-Sumber Mata Air Gasol Organik

Gasol Pertanian Organik berada di Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur yang tersohor dengan beras Pandan Wangi. Dari 7 Kecamatan di Cianjur, hanya 4 kecamatan yang menghasilkan beras Beras Pandan Wangi. Salah satunya adalah kecamatan Cugenang.

Beberapa faktor yang menjadikan areal persawahan kami sangat cocok ditanami beras Pandan Wangi adalah :
1. Suhu Udara
2. kandungan mineral organik pada tanahnya
3. sumber mata air

Gasol berada di ketinggian 700 m.dpl, terletak di kaki Gunung Gede. Air yang berasal dari Gunung Gede turun mengairi desa dan persawahan kami tanpa henti sehingga musim tanam di desa kami dapat berlangsung sepanjang tahun.

Tuhan telah menganugerahkan tanah yang subur tersebut maka sudah sepatutnyalah kami yang diberi kenikmatan tersebut memelihara dan melestarikannya.

Pada awal bulan September 2011, rombongan kami terdiri dari 15 orang, usia termuda 3 tahun dan yang tertua 60 tahun melakukan pendakian dan Alhamdullilah dapat mencapai Puncak Gunung Gede.

Terima kasih Tuhan, kami telah diberikan kesempatan untuk menyaksikan keindahan ciptaan Engkau.




3 comments:

koro pedang said...

sangat keren,infonya.Bagus banget

adibelibunga said...

Keindahan alam INDONESIA sepatutnya menjadikan kita berbangga hati dan modal dasar untuk menjadikan Indonesia bangsa yang besar. Salam Indonesia

jual tepung gasol said...

Bu...ijin copy paste artikel ya. Makasih